Kesalahan dalam menghafal Al – Qur’an adalah jika kalian mengambil atau menggunakan metode menghafal lebih dari satu metode atau berubah – ubah dari waktu kewaktu. Menggunakan satu metode dari waktu ke waktu adalah cara paling efektif untuk memaksimalkan dalam menghafal Al – Qur’an. Salah Satu metode menghafal Al – Qur’an adalah :
- Tulislah Ayat yang ingin kalian hafalkan sebanyak 5 kali
- Metode diatas dapat membantu kita dalam mengingat kata demi kata ayat Al – Qur’an yang sedang kita hafalkan
- Metode diatas juga dapat mempermudah kita dalam mengingat tulisan ayat Al – Qur’an sehingga kita bisa menuliskan ayat tersebut tanpa membuka Al – Qur’an
- Mengulang – ulang hafalan
- Metode diatas disebut juga dengan Muroja’ah.
- Metode mengulang – ulang hafalan ( Muroja’ah ) berfungsi untuk menjaga dari lupa , salah bahkan menjadi hilang sama sekali
- Mendengarkan hafalan kepada orang lain
- Metode diatas disebut juga dengan Tasmi’
- Tasmi’ kepada orang lain adalah sebab yang menumbuhkan ketekunan dalam menghafal dan membaca Al – Qur’an
- Memperbaiki Bacaan
- Salah satu langkah awal yang harus diperhatikan sebelum menghafal Al – Qur’an adalah memperbaiki bacaan yaitu dengan memperhatikan Tajwid dan Makhrojnya. Jika tajwid dan makhrojnya sudah benar maka kalian akan mudah menghafal Al – Qur’an dengan benar
Nah , dari beberapa metode yang saya sampaikan , kalian bisa menggunakan salah satu diantaranya dengqan maksimal.
Ya , sekian dari saya, semoga dapat memberikan manfaat bagi para penghafal Al – Qur’an. Aamiin…
Jangan lupa tetap menghafal Al – Qur’an ya J ( Aisyah Nisa / Umi Hasan )