Ada pertanyaan?   Phone : (0293) 490 3344   Email: mtsalmukmintembarak@gmail.com

 Santri Tsamuha

 

Berfikir

Dengan fikiran yang jernih dan bersih

Bertindak

Dengan bismillah dan keyakinan

berdoa

Dengan tulus dan pasrah dengan hasil

TEMANGGUNG, Mts Al – Mu’min Muhammadiyah memiliki 3 kelas unggulan yaitu, kelas tahfidz, kelas riset dan kelas literasi. Kepala Program Literasi,Yunthofiah, S.Pd, mengadakan kegiatan “Kemah Literasi” yang bertempat di Embung Kledung Wonosobo.

Kemah Literasi dilaksanakan selama dua hari. Rabu, 16 Maret 2022 jadwal pemberangkatan santriwati kelas literasi. Dan Kamis, 17 Mater 2022 jadwal pemberangkatan santriwan kelas literasi. Tujuan kegiatan “Kemah Literasi” adalah untuk memberikan suasana yang berbeda kepada santri dalam proses menciptakan karya terbaik, baik berupa puisi ataupun cerita pendek (cerpen).

Kegiatan Kemah Literasi ini memperoleh buah karya terbaik yaitu,3 puisi terbaik dari santriwati, 3 puisi terbaik dari santriwan dan 1 cerpen terbaik dari santriwan. 3 puisi terbaik dari santriwati berjudul Harta Alam Negeriku karya Alifiya Syaza, Dibawah Langit Yang Mendung karya Syifa Anggraening Tyas dan Ciptaan Sang Maha Kuasa karya Nada L Maghfiroh. 3 puisi terbaik dari santriwan berjudul Keindahan Alam di Embung Kledung karya Raditya Yaslin, Alam Segar karya Cendika Abid, dan Indonesiaku Yang Indah karya Ervio Rafiansah.1 cerpen terbaik dari santriwan yang berjudul Persahabatan karya Muhammad Benzema.

SALAM LITERASI…!!!

AKTIF…!!!

KREATIF…!!!

INOVATIF…!!!

(Umi Hasan P.J/Tsamuha)