teaching
Micro Teaching tahun ini masih sama yaitu bertempat di MI Muhammadiyah Purwodadi. Kelas yang digunakan hanyalah kelas 4, 5, dan 6. Untuk mapelnya yang di ajarkan kepada siswa adalah Bahasa Indonesia, Matematika, Al Qur’an Hadits dan masih banyak lainnya. Alhamdulillah sejak pelaksanaan pertama yaitu Senin 6 November 2017 sampai sekarang masih berjalan dengan lancar.
Micro Teaching ini berguna untuk melatih mental kita nanti saat PDL agar program di dalamnya berjalan sukses dan juga berguna untuk dimasa depan. Latihan berlangsung selama 21 hari dan masih bertempat di MI Purwodadi.
Saat sebelum Micro Teaching berlangsung santri mendapat pengarahan dari pembimbing masing-masing. Kepala MI Muhammadiyah memberi pesan kepada seluruh santri kelas IX agar selalu menunjukkan kesopanannya sampai besuk saat Program PDL berlangsung. Saat datang meminta izin dan saat pulang juga menyampaikan terimakasih sekaligus pamitan.
Disana pada siswa baik kelas 4, 5 dan 6 menunjukkn antusiasnya karena tidak satupun siswa yang tertidur, keluar, bermain sendiri, selain mengajarkan materi para peserta Micro Teaching juga menunjuk siswa untuk bermain kuis ataupun bernyanyi bersama. Bahkan ada juga yang sampai memberi hadiah kepada salah satu siswa karena berhasil menjawab kuis dari peserta Micro Teaching.
Micro Teaching tahun ini merupakan angkatan yang ke – 5 dari tahun sebelumnya. Harapan PDL tahun depan berjalan sukses tanpa hambatan sampai selesai. Amin
Temanggung, 13 November 2017
Created By:
Mujadiddul Akbar H. Y
Khafidz Fardan R
Slamet Setiawan
Agh Firli Hida Al Arsyad
Fahrozaq T. A. N. S. L
Ikrar Tegar D
Alvi Lutfiansyah
Ridho
M. Wildan Almas Zahi